/ -->

Info Terbaru SBMPTN 2019 - Bisa Ikut Tes Dua Kali Loh

Sudah tahu belum info Terbaru SBMPTN 2019?

Jika kalian belum tahu, yuk baca artikel ini sampai selesai.
SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk perguruan Tinggi Negeri) merupakan seleksi serentak dalam penerimaan mahasiswa/i baru di perguruan tinggi negeri menggunakan cara ujian secara nasional yang sudah membuktikan dan menunjukkan berbagai keuntungan serta keunggulan, baik itu bagi calon mahasiswa, perguruan tinggi negeri, maupun bagi kepentingan nasional.


SBMPTN-2019


SEJARAH SBMPTN

Awal mula penyelenggaraan SBMPTN berawal dari penyelenggaraan SNMPTN saat iti melalui ujian tertulis (SNMPTN Tulis) yang dilalsanakan pada tahun 2008 . Pada waktu itu, SNMPTN diselenggarakan oleh Dirjen Dikti Kemendikbud. Namun sejak 2013 diserahkan kepada Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI). Berdasarkan pengalaman yang sangat panjang dalam melaksanakan seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui ujian tertulis, pada tahun 2013, MRPTNI tetap menyelenggarakan ujian tertulis sebagai salah satu bentuk seleksi masuk PTN selain SNMPTN. Seleksi yang mengedepankan asas kepercayaan dan kebersamaan ini disebut Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).



Untuk kamu yang sedang mencari info SBMPTN 2019 Kak Alvy bakal kasi Informasi bagaimana sisten penerimaan SBMPTN 2019 dan seperti apa perubahanya.



1. Tes Dulu, Dapat Nilai , Baru Daftar

Perubahan yang pertama adalah tes terlebih dahulu, Jika di tahun sebelumnyq kita harus mendaftar dulu Baru ikut tes, SBMPTN 2019 ini berbeda, yaitu para calon pendaftar akan mengikuti tes terlebih dahulu dan mendaftar setelah mendapatkan nilai. Nilai dari ujian nantinya akan di pakai untuk mendaftar ke PTN.



2. Institusi LTMPT

Untuk SBMPTN 2019 ini, lembaga penyelenggaranya adalah sebuah institusi yang bernama Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT)  yang fungsinya adalah mengolah data calon mahasiswa baru selama proses ujian masuk PTN


3. Hanya Menggunakan 1 Metode Tes

Pada tahun 2019 nantinya SBMPTN hanya akan menggunakan satu saja metode tes masuk PTN ,  yaitu metode UTBK ( UJIAN TULIS BERBASIS KOMPUTER)  dengan dua materi tes yang akan di laksanakan. materi tes tersebut ialah Materi tes Skolastik dan Tes Kompetensi Akademik.



4. Para Calon Dapat mengikuti tes dua kali

Jika para calon mahasiswa merasa kurang puas dengan hasil tes pertama yang mereka ikuti, maka pada seleksi SBMPTN 2019 ini kalian dapat mengikuti 2 kali tes dalam periode 1 tahun mulai bulan maret 2019 dengan menyertakan uang pedaftaran sebesar Rp.200.000 setiap tes dan tentunya dengan soal dan pertanyaan yang berbeda.




Bagaimana? sudah siapkah kalian untuk mengikuti tes masuk PTN pada tahun 2019 nanti, silahkan persiapkan diri kalian ya, 

sekian artikel sederhana tentang Info SBMPTN 2019 Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa share ke teman-teman ya.







MENGIKUTI POSTING TERBARU BLOG INI LEWAT EMAIL:

0 Response to "Info Terbaru SBMPTN 2019 - Bisa Ikut Tes Dua Kali Loh"